Terkendala Dana, Pembangunan Aula Tahfidz Center di PPTQ Ibnu Mas’ud Berhenti Sementara
Purbalingga, ibnumasud.net- Pembangunan aula tahfidz center di PPTQ Ibnu Mas’ud, Desa Gemuruh, Padamara terpaksa berhenti sementara karena terkendala dana. Selama 1 pekan tak nampak pekerja yang melakukan aktivitas pembangunan.
Pimpinan PPTQ Ibnu Mas’ud, Ustadz Feri Nuryadi menjelaskan, sesuai jadwal mestinya pembangunan aula tersebut selesai pada Juli 2022. Sebab aula tersebut juga disiapkan sebagai ruang kelas santri baru. Namun jadwal tidak bisa ditepati karena terkendala dana.
Baca Juga: https://ibnumasud.net/pptq-ibnu-masud-luncurkan-program-mahabbah-untuk-masjid-ikutan-yuk
“Aula tahfidz itu nantinya ada di lantai 3. Lantai 1 atau basement untuk parkir kendaraan pondok dan ustadz. Lantai 2 didesain untuk tempat tinggal ustadz. Lantai 3 untuk aula tahfidz yang bisa menampung kurang lebih 200 orang. Saat ini progres pembangunan baru 55 persen,” jelasnya.
Plong-plongan
Menurut Ustadz Feri, karena desainnya plong-plongan tanpa mebeler, lantai 3 itu juga bisa dipakai untuk seminar ataupun pertemuan yang diikuti banyak peserta. “Tetapi yang utama fungsinya adalah untuk pusat tahfidz santri,” tandasnya.
Karena terkendala dana itu maka pembangunannya berhenti dulu menunggu dana terkumpul kembali. Untuk melanjutkan pembangunan, saat ini dibutuhkan dana Rp 57.300.000 untuk pengadaan bondek dan wiremesh.
Baca Juga: https://ibnumasud.net/ikuti-mastama-mahasantri-baru-pptq-ibnu-masud-bersih-bersih-mushala-desa
Membayar Tukang
“Kebutuhan dana tersebut hanya untuk material dan belum termasuk kebutuhan untuk membayar tukang. Padahal kebutuhan dana antara material dengan tukang sekitar 60%:40%. Donasi yang masuk dialokasikan untuk material. Sedangkan untuk tukang kami ambilkan dari kencleng dan donasi umum,” terangnya.
Untuk donasi pembangunan aula tahfidz center dapat ditransfer ke sejumlah rekening. Yakni Bank Mandiri 1800058585896 atas nama Yayasan Qur’ani Ibnu Mas’ud. Konfirmasi paska transfer ke Andri di 0811-2816-990.(ais)
Komentar Terbaru