Dua Ustadz PPTQ Ibnu Mas’ud Terima Ijazah Sanad Kitab
Purbalingga, ibnumasud.net- Para ustadz Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an (PPTQ) Ibnu Mas’ud, Gemuruh, Padamara tak pernah berhenti untuk meningkatkan kualitas keilmuannya.
Pimpinan PPTQ Ibnu Mas’ud Ustadz Feri Nuryadi dan Ustadz Muhammad Iqbal Faqihuddin; selaku kabid kurikulum pondok mengikuti Majelis Qiro’ah wal Ijazah di Pondok Pesantren Suci, Garut, Jawa Barat pada tanggal 4 – 5 November 2022.
“Majelis Qiro’ah wal Ijazah adalah Majelis Ilmu untuk proses pembacaan kitab-kitab para ulama dan mengijazahkan sanad kitab tersebut kepada peserta yang memenuhi persyaratan,” kata Ustadz Feri.
Alhamdulillah, keduanya berhasil memperoleh sanad kitab-kitab tersebut. Yaitu Kitab Bulughul Marom karya Imam Ibnu Hajar al-Asqolani , Kitab Matan Abu Syuja (Ghoyah wa Taqrib) karya Imam Ahmad bin Husein al-Asfahani, dan Kitab Safinatu Naja karya Syaikh Salim Samir al-Hadhromi.
Baca Juga: https://ibnumasud.net/barokallah-tiga-mahasantri-pptq-ibnu-masud-dapat-beasiswa-ke-libya
“Tujuan pengambilan sanad ini adalah untuk menjaga tradisi ulama salaf (terdahulu), sebab para ulama juga mengatakan; Seandainya tidak ada sanad, orang bisa berkata semau mereka,” katanya.
Selain itu, lanjut Ustadz Feri, juga bertujuan untuk menjaga keotentikan ilmu yang dipelajari, serta memperjelas silsilah guru dari seseorang.(ais)
Komentar Terbaru