Milad Ke 7 Rumah Qur’an Yayasan Qur’ani Ibnu Mas’ud Berlangsung Meriah

 

MILAD: Penampilan santri saat Milad Ke 7 RQ Yayasan Qur’ani Ibnu Mas’ud di GOR Mahesa Jenar.(Qima/dok)

Purbalingga, ibnumasud.net– Milad Ke 7 Rumah Qur’an (RQ) Yayasan Qur’ani Ibnu Mas’ud berlangsung meriah, Ahad (5/2). Berbagai penampilan santri di panggung menghibur wali santri dan tamu undangan yang hadir di GOR Mahesa Jenar.

Santri RQ JariQu dan RQ Hikary menampilkan nasyid, RQ Arrafa dai cilik, RQ Najwa Ashshilah musikalisasi puisi. Kemudian RQ Blumbang yel-yel, santri dewasa menampilkan hafalan QS Muzammil. Dalam kesempatan itu juga diputar video pendek dokumenter perjalanan RQ.

Tausiyah Syekh Anas

Sementara itu yang menjadi puncak acara adalah mendengarkan tausiyah Syekh Anas al Masry dari Palestina. Di sela-sela tausiyah, Syekh bagi-bagi hadiah untuk mereka yang bisa menjawab pertanyaan.

Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi dalam sambutannya berharap RQ Yayasan Ibnu Mas’ud dapat terus mencetak generasi yang Qurani. Juga mencetak generasi yang Islami dan berakhlakul karimah.

“Terlebih dengan perkembangan teknologi yang cukup pesat dan masuknya budaya asing, anak-anak perlu dibekali dengan pendidikan agama yang baik,” kata Bupati Tiwi yang hadir bersama sejumlah pejabat.

Bupati Tiwi meyakini dengan adanya Rumah Quran mampu menjadi pelopor dalam mencetak generasi yang Qurani. Selain itu, dapat melahirkan penghafal-penghafal Quran dan mampu membentengi generasi muda dari pengaruh negatif.

“Saya yakin dan percaya semakin banyak penghafal Quran di Purbalingga, sejatinya akan memberikan keberkahan utk Purbalingga terkhusus untuk generasi muda agar tidak terjerumus dalam narkoba, minuman keras, pergaulan bebas dan sebagainya,” ujarnya.

Bupati menyebutkan proses berdirinya Rumah Quran hingga sekarang cukup panjang dan membutuhkan perjuangan yang luar biasa. Karena niat yang baik untuk membangun Rumah Quran untuk generasi penghafal quran senantiasa Allah SWT berikan kemudahan.

Ketua Yayasan Qur’ani Ibnu Mas’ud Ustadz Sulaiman Al-Hafizh mengatakan Rumah Quran berdiri pada tanggal 10 Januari 2016. Total santri yang ada sampai dengan saat ini ada 1105 santri dengan 33 orang pengajar dan pengasuh.

Kini di usia yang ke-7 tahun, Yayasan Qur’ani Ibnu Mas’ud telah memiliki 8 RQ dan 1 Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Ibnu Mas’ud di Gemuruh. 8 RQ tersebut tersebar di berbagai penjuru Purbalingga dan saat ini masih ada dua RQ yang sedang dalam proses pembangunan yakni RQ Felis di Lamuk dan satu lagi di Jl Mintaraga Purbalingga.

“Kami menyampaikan terima kasih kepada Ibu Bupati Purbalingga yang telah hadir dalam Milad Rumah Quran yang ke-7. Tentunya ini menjadi semangat dan motivasi terutama bagi para santri untuk menjadi pribadi yang lebih baik,” ungkapnya.(ais)

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *